Kemensetneg Berlakukan GeNose C19 Mulai 6 April 2021

 
bagikan berita ke :

Selasa, 06 April 2021
Di baca 800 kali

Sebagai salah satu cara mencegah Covid 19 di lingkungan Lembaga Kepresidenan, mulai 6 April 2021 Kementerian Sekretariat Negara mulai memberlakukan pemeriksaan GeNose C19 untuk para Pejabat dan Pegawai di lingkungan Lembaga Kepresidenan.

Selasa (6/4), Hotlan Parlindungan Siallagan, Kepala Bagian Pelayanan Kesehatan, Biro Umum, Sekretariat Kementerian Sekretariat Negara menyampaikan GeNose C19 merupakan salah satu upaya pencegahan Covid 19. “Jadi GeNose C19 ini hal baru yang akan kita laksanakan mulai tanggal 6 April ini yaitu salah satu upaya screening ya, dulu kita ada rapid antibody, kemudian ada antigen, sekarang kita beralih ke GeNose karena ini sudah dipakai secara nasional karena akurasinya juga cukup tinggi. Mulai tanggal 6 April di Lembaga Kepresidenan kita melaksanakan GeNose C19", kata pria yang akrab disapa Parlin ini.



Parlin mengungkapkan bahwa Kementerian Sekretariat Negara menyediakan GeNose C19 di Satuan Kerja dibawah Kementerian Sekretariat Negara. “Untuk di Kemensetneg sendiri tersedia di tiga titik, yaitu di belakang Gedung II dan Gedung III dan di depan dekat Pemadam Kebakaran, kita juga menyediakan di kediaman Menteri Sekretaris Negara di Widyachandra, di Sekretariat Presiden, Sekretariat Wakil Presiden dan Pusat Pengembangan Kompetensi Aparatur Sipil Negara (Pusbangkom ASN) juga sudah tersedia, kita juga sedang menanyakan untuk di dua Badan Layanan Umum (BLU) Kemensetneg”, ungkap Parlin.

Pada kesempatan ini Parlin memberikan tips jika para pejabat dan pegawai ingin melakukan GeNose C19. “Sebaiknya sebelum melakukan GeNose C19 ini melakukan puasa satu jam sebelum melakukan GeNose C19, karena GeNose C19 ini dilakukan dari nafas jadi sangat berpengaruh dari hasilnya karena seperti yang kita tahu yang melakukan pemeriksaan harus meniup kantong yang nantinya kantong tersebut diserahkan kepada petugas dan petugas akan memeriksa melalui alat GeNose C19”, jelas Parlin.

Hasil GeNose C19 tidak memakan waktu lama, kisar waktu 2 sampai 3 menit hasil sudah keluar namun Parlin mengatakan jika hasil GeNose C19 positif, akan dilaksanakan tes kedua tiga puluh menit setelahnya. “Jika hasil yang keluar positif, maka akan diulang tiga puluh menit setelah tes pertama, akan kita minta peserta screening melakukan berkumur karena sekali lagi tes ini sangat sensitive terhadap bau, maka dari itu disarankan puasa satu jam sebelum melakukan tes, tapi jika tes kedua tetap positif maka akan kita follow up untuk melakukan Swab PCR atau tidak,” pungkas Parlin.



Terakhir, Parlin menyampaikan bahwa GeNose C19 ini akan dilakukan secara rutin di lingkungan Lembaga Kepresidenan. “Minimal 1x7 hari pegawai dan pejabat di lingkungan Lembaga Kepresidenan melakukan screening GeNose ini, jika aplikasi yang sedang kita bangun ini sudah bisa digunakan, maka reservasi bisa dilakukan via aplikasi, dan waktu operasional GeNose C19 ini dari pukul 08.00 sampai dengan 15.00 sore, tapi kalau misalnya teman-teman ada yang dinas, baik berangkat maupun pulang harus segera melakukan GeNose C19,” tutup Parlin. (ART, Humas Kemensetneg)

Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
3           0           0           0           0