Berikan Kenyamanan Bekerja Bagi Pewarta, Pemerintah Siapkan Infrastruktur dan Logistik Media Center KTT G20

 
bagikan berita ke :

Selasa, 15 November 2022
Di baca 826 kali

Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Bali tak hanya menjadi forum pertemuan para pemimpin dunia, namun juga menjadi momen pertemuan jurnalis dari berbagai negara, Bali International Convention Center (BICC) The Westin Resort, Nusa Dua Bali, menjadi tempat khusus yang disediakan pemerintah menjadi Media Center untuk para jurnalis KTT G20.

 

Setidaknya terdapat 2.133 jurnalis dari media-media yang sudah teregistrasi dari dalam dan luar negeri. Jumlah tersebut terdiri atas 2.051 jurnalis in-persons dan 82 jurnalis virtual. Mereka berasal dari total 435 media yang mendaftar, 364 media internasional dan 71 media nasional.

 

Banyaknya jurnalis dan media yang meliput, tentunya membutuhkan fasilitas penunjang yang mumpuni untuk mendukung kerja para jurnalis yang mempunyai peran penting dalam mendukung kesuksesan perhelatan KTT G20.

 

Oleh sebab itu, sejumlah fasilitas diberikan kepada para awak media, baik lokal maupun asing. Sehingga dimungkinkan bagi para awak media untuk memperoleh informasi dari setiap momen penting dalam pelaksanaan ajang berkelas internasional itu.

 

Bahkan untuk memastikan kesiapan Media Center KTT G20 dalam mendukung kerja para awak media, Presiden Joko Widodo menyempatkan diri melihat langsung Media Center KTT G20 usai menghadiri pertemuan B20 atau B20 Summit, Senin (14/11).

 

Kesiapan Media Center KTT G20 merupakan bagian dari dukungan infrastruktur dan logitik yang telah dipersiapkan pemerintah. Setidaknya terdapat tiga fasilitas utama di Media Center ini, yaitu workstation, conference room,dan viewing room.

 

Mangunpura Hall yang dijadikan sebagai media workstation memiliki luas yang cukup besar yang didalamnya dilengkapi berbagai fasilitas berupa komputer yang cukup banyak dan siap digunakan dengan jaringan internet yang cepat, ada layer besar yang menampilkan rangkaian kegiatan KTT G20 secara lengkap dan langsung dari berbagai tempat di Nusa Dua yang menjadi venue kegiatan.

 

Di seberang Mangunpura Hall, terdapat conference room,yang menampilkan layar besar yang dipasang di belakang kursi dan meja narasumber yang menghadap ke para awak media dan audience.

 

Di lokasi ini, sebelumnya telah digelar jumpa pers mengenai kesiapan Indonesia menggelar KTT G20, dan nantinya akan menjadi tempat Panitia Nasional KTT G20 menyampaikan berbagai hal seputar pelaksanaan KTT G20, diantaranya Menteri Pariwisata dan Eknomi Kreatif, Sandiaga Uno melakukan press conference mengenai dukungan ekonomi kreatif dan UMKM mendukung KTT G20, dan dampaknya terhadap kebangkitan industri pariwisata dalam negeri.

 

Tidak hanya itu, Media Center KTT G20 ini juga menyediakan media lounge, mini studio TV, dining area, exhibition gallery, tempat ibadah, hingga viewing room dimana di tempat ini para awak media dapat juga melihat seluruh rangkaian kegiatan KTT G20.

 

Media Center KTT G20 mulai beroperasi mulai Minggu (13/11/2022) hingga Kamis (17/11/2022), sedangkan  jam operasional dari fasilitas itu yakni mulai 08.00-22.00 WITA. Khusus pada Selasa (15/11/2022) fasilitas itu beroperasi mulai dari 08.00-24.00 WITA. 

 

Selain itu, di Media Center KTT G20 juga terdapat relaxing room, yang didalamnya terapat beberapa mesin pemijat yang diperuntukan bagi para pewarta yang merasa penat setelah melakukan serangkaian kerja untuk membuat pemberitaan seputar KTT G20.

 

Suasana di sekitar area Media Center KTT G20 sejak mulai beroperasi, Minggu (13/11/2022), selalu ramai lalu Lalang para pewarta yang berasal baik dalam negeri maupun luar negeri. Para awak media yang diperbolehkan masuk hanya yang mempunyai ID Badge dan kendaraan yang memiliki stiker khusus. (Humas Kemensetneg)

Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
0           1           0           0           0