Ground Breaking Infrastruktur Gas Bumi Terintegrasi Jawa Tengah

 
bagikan berita ke :

Senin, 17 Maret 2014
Di baca 695 kali

Dalam tahun terakhir memimpin pemerintahan, Presiden SBYmenyampaikan bahwa pembangunan yang selama ini dijalankan dapat berlanjut dan membawa manfaat bagi kehidupan rakyat Indonesia, dan serta berharap agar Presiden baru nanti bisa melanjutkan pemerintahan dengan lebih baik, mampu bekerja dengan efektif, dan berhasil.

Menurut Presiden SBY, ada empat konsep dasar dan kebijakan pembangunan bangsa Indonesia yaitu: (1) Ekonomi harus terus tumbuh; (2) Lapangan pekerjaan terus tercipta; 3. Kemiskinan terus berkurang; dan 4. Lingkungan kehidupan agar dijaga dengan baik.

"Bangsa yang cerdas adalah bangsa yang bisa menjemput masa depannya, memiliki penglihatan jangka jauh, dan sadar bahwa mulai sekarang harus benar-benar meningkatkan ketahanan, kemandirian, dan kedaulatan pangan dan energi bangsa Indonesia",  ujar Presiden SBY menegaskan.

Tak lupa juga, Presiden SBY juga mengajak insan pers dan rakyat Indonesia untuk melakukan pengawasan dan kritis terhadap apa yang dilakukan oleh Pemerintah Daerah dan Pemerintah Pusat,  sehingga semuanya menjadi serba transparan, penuh tanggungjawab, dan manakala ada yang tidak benar segera diatasi dan diselesaikan dengan baik.

Dalam acara tersebut, Presiden SBY didampingi Menteri ESDM, Menteri PU, Mensesneg, Menseskab, Setmil, dan Guberbur Jawa tengah. (Verbatim-Humas)
Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
0           0           0           0           0