Kemensetneg Gelar Pelatihan Internasional Bertema Online Training on Strategic Partnership with Muslim Religious Leaders

Indonesia  | English
bagikan berita ke :

Senin, 23 Mei 2022
Di baca 690 kali

Senin (23/5), Biro Kerja Sama Teknik Luar Negeri (KTLN), Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg) dan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) bekerja sama dengan United Nation Population Fund menyelenggarakan program pelatihan internasional dalam kerangka Kerja Sama Selatan-Selatan dan Triangular (KSST), yaitu Online Training on Strategic Partnership with Muslim Religious Leaders (MRLs) yang diikuti sebanyak 38 peserta dari sembilan negara.

Program Pelatihan yang dilaksanakan selama tiga hari ke depan ini bertujuan meningkatkan pengetahuan peserta tentang kemitraan strategis antara pemerintah Indonesia-Pemimpin Agama Muslim (MRLs) dalam kesehatan reproduksi, keluarga berencana, pencegahan kekerasan berbasis gender, dan pengurangan stunting untuk wilayah Afrika.


Foto: Humas Kemensetneg

Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
2           2           2           2           2