Kementerian Sekretariat Negara Selenggarakan Upacara Sumpah Pemuda

 
bagikan berita ke :

Jumat, 29 Oktober 2010
Di baca 888 kali

 

Sambutan Menteri Olah Raga dan Pemuda di bacakan oleh Deputi IV Menko Polhukam bidang koordinasi pertahanan Negara, Mayjen TNI. Junianto Haroen selaku Inspektur Upacara. Isi dari sambutan Menteri Olah Raga dan Pemuda mengajak kita, Bangsa Indonesia khususnya para Pemuda untuk mengisi energi dan keperjuangan dalam menggelorakan masyarakat, memajukan Bangsa dan Menggerakkan Negara. Peringatan Sumpah Pemuda kali ini menekankan pada pembangunan karakter Pemuda demi Persatuan dan Kemajuan Bangsa Indonesia, dengan karakter yang bermartabat pemuda Indonesia bisa memajukan Kehidupan Bangsa dan Negara Indonesia. Dengan bersikap kritis dan kreatif dalam pembangunan karakter di bawah tuntunan, menghindarkan Pemuda Indonesia dari tindakan kekerasan fisik dan anarkis yang akan mencerai beraikan bangsa dan Negara Indonesia.  


 Bhinneka Tunggal Ika menjadi pedoman para Pemuda Indonesia, dengan rasa kesatuan yang tinggi segara kebedaan akan hilang dan menyatu selamanya. Sumpah Pemuda memperingatkan para pemuda Indonesia untuk bangkit dengan menumbuhkan rasa kesatuan untuk menciptakan kreatifitas-kreatifitas yang akan memajukan kehidupan Bangsa dan Negara Indonesia. (Humas)  


Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
0           0           0           0           0