Kemsetneg Tingkatkan Kompetensi SDM

 
bagikan berita ke :

Selasa, 26 November 2013
Di baca 812 kali

Tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kompetensi SDM analisis kebijakan dalam melaksanakan fungsi analisis, pemantauan, dan evaluasi kebijakan serta perumusan rekomendasi kebijakan. Acara ini diikuti oleh 75 peserta dari unsur Pejabat/Analis kebijakan di lingkungan Asdep Dukungan Kebijakan Dalam Negeri, Pejabat/Analis kebijakan perwakilan dari Asdep Dukungan Kebijakan Hubungan Internasional dan Asdep Dukungan Data Kebijakan dan Informatika, dan Penerjemah/pengelola naskah Asdep Naskah dan Penerjemah.


Pada sesi pertama, Riant Nugroho memberikan materi-materi tentang perkembangan terkini teori-teori kebijakan public dan pembangunan sense of crisis SDM analisis kebijakan terhadap permasalahan stratejik nasional/internasional. Pada sesi kedua, Riant Nugroho memberikan cara atau metode analisis, pemantauan, dan evaluasi kebijakan publik yang terkini atau metode yang cocok diterapkan di Indonesia saat ini. Pada Sesi terakhir Riant Nugroho membimbing peserta untuk merumuskan rekomendasi kebijakan secara akurat dengan teknik-teknik terkini untuk menunjang SDM analisis kebijakan dalam melaksanakan fungsi analisis, pemantauan, dan evaluasi kebijakan serta perumusan rekomendasi kebijakan. (humas-setneg)

 

Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
0           0           0           0           0