Peresmian Renovasi Gedung PAUD Kasih Bunda di Kompleks Perumahan Sekretariat Negara

 
bagikan berita ke :

Kamis, 10 Juni 2021
Di baca 848 kali

Mewakili Menteri Sekretaris Negara, Sekretaris Kementerian Sekretariat Negara, Setya Utama bersama Ketua Dewan Penasehat Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Kasih Bunda, Ida Pratikno; Ketua Yayasan Kesejahteraan Sekretariat Negara, Sari Harjanti; Chief of Corporate Affairs PT Astra International Tbk, Riza Deliansyah; dan Managing Director PT Sinar Mas, Saleh Husin melakukan peresmian renovasi Gedung PAUD Kasih Bunda dengan prosesi menerbangkan merpati ke udara di Kompleks Perumahan Sekretariat Negara, Cipondoh, Tangerang, pada Kamis (10/6).

PAUD Kasih Bunda mendapat bantuan Corporate Social Responsibility (CSR) dari PT Astra Internatioal Tbk, PT Sinar Mas serta Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Bersama Yayasan Kesejahteraan Sekretariat Negara, PT Astra International Tbk, PT Sinar Mas berupaya membangun Gedung PAUD yang representatif dan nyaman yang dilengkapi dengan Alat Peraga Edukasi (APE).


Foto: Humas Kemensetneg

Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
0           0           0           0           0