Presiden dan Ibu Negara Tiba di Kuala Lumpur

 
bagikan berita ke :

Senin, 28 Mei 2007
Di baca 1582 kali

Kedatangan Presiden dan rombongan diterima dengan penyambutan kenegaraan oleh Menteri Luar Negeri Malaysia, Syed Hamid Albar, beserta beberapa staf KBRI Kuala Lumpur. 

Dari di Bandar Udara Internasional Sepang, Presiden SBY dan Ibu Ani Bambang Yudhoyono beserta rombongan langsung menuju ke hotel J.W. Marriott, untuk briefing pada delegasi Indonesia yang mengikuti WIEF (World Islamic Economic Forum).

Kegiatan Presiden SBY selama di Kuala Lumpur, Malaysia, antara lain memang untuk menghadiri pembukaan WIEF ke-3 yang diselenggarakan di Putra World Trade Center (PWTC), hari Senin, 28 Mei 2007. Di dalam forum yang bertemakan Global Challengers: Innovative Partnerships, SBY akan memberikan special keynote address pada hari pembukaan forum tersebut, serta menyaksikan penandatanganan dua dokumen penting yang merupakan bagian dari rangkaian acara WIEF, antara lain Master Alliance Agreement oleh PT. Tripatra Engineers and Constructors, PT. Trans Peninsula Petroleum Sdn. Bhd. dan Ranhill Engineers. Serta MoU antara Bakrie and Brothers Tbk. dan Trans Peninsula Petroleum Sdn. Bhd..

Pada hari yang sama, Presiden juga dijadwalkan akan mengadakan pertemuan dengan beberapa pengusaha terkemuka Malaysia usai memberikan keynote address di WIEF, dilanjutkan menerima Serikat Pekerja Indonesia serta Serikat Pekerja Malaysia, disambung dengan pertemuan bilateral dengan Perdana Menteri Malaysia Dato' Seri Abdullah Haji Ahmad Badawi di Kuala Lumpur Convention Center (KLCC). Malam hari, Presiden akan menghadiri jamuan santap malam resmi dengan PM Malaysia di KLCC.

Pada hari Selasa (29/5), Presiden SBY dan Ibu Ani Bambang Yudhoyono beserta rombongan akan berkunjung ke KBRI Kuala Lumpur, sebelum bertolak kembali ke Jakarta. Dalam rombongan Presiden, tampak antara lain Menko Perekonomian Boediono, Menlu Hassan Wirajuda, Menneg ESDM Purnomo Yusgiantoro, Mendag Mari Elka Pangestu, Seskab Sudi Silalahi, dua Jubir Presiden Dino Patti Djalal dan Andi. A. Mallarangeng, serta Karumga Ahmad Rusdi .

 

Sumber:
http://www.presidensby.info/index.php/fokus/2007/05/27/1876.html

Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
10           10           0           0           0