Presiden Dorong SPI Berkomunikasi dengan Mitra Asing

 
bagikan berita ke :

Rabu, 30 Mei 2007
Di baca 1440 kali

Acara tersebut merupakan forum yang pertama kali diadakan agar serikat buruh Indonesia dapat bertukar pikiran dan berdiskusi dengan mitranya dari negara-negara lain. Sebagai awal, dimulai dengan negara Malaysia.

Dijelaskan oleh Menakertrans Erman Soeparno bahwa tujuan diadakannya forum ini agar para pimpinan serikat pekerja Indonesia ada pertukaran informasi, pengalaman, dan wawasan terhadap bagaimana membangun hubungan industrial yang sehat, produktif dan kompetitif di era global ini.

Di dalam forum tersebut, SBY mengatakan agar komunikasi semacam ini terus dilanjutkan serta terus mencoba menjajaki negara mana lagi yang akan menanamkan investasi di Indonesia agar mengetahui kondisi ketenagakerjaan di Indonesia. "Jadi jangan ada image seolah-olah buruh kita tidak kondusif dan anarkis," ujar Presiden.

Presiden percaya bahwa forum ini akan memberikan masukan konstruktif dalam menciptakan hubungan industrial yang sehat, produktif dan kompetitif dalam era globalisasi sekarang. "Hubungan industrial yang baik tentu akan menjadi faktor bagi pertumbuhan ekonomi dan investasi nasional. Di sinilah saya melihat peran penting dari federasi serikat pekerja terhadap perekonomian negara. Peran dan tanggung jawab tersebut akan tercapai apabila serikat pekerja terus konsisten memperjuangkan fungsi dasarnya, yaitu meningkatkan kesejahteraan pekerja dan buruh serta mendukung dan memajukan kelangsungan usaha dalam berbagai aspeknya, seperti sistem pengupahan, social security bagi pekerja, dan job security dalam bekerja," jelas SBY.

Turut hadir mendampingi SBY dalam forum tersebut antara lain Menko Perekonomian Boediono, Menakertrans Erman Soeparno, Wantimpres Ali Alatas serta dua Jubir Presiden Dino Patti Djalal dan Andi A. Mallarangeng

 

Sumber:
http://www.presidensby.info/index.php/fokus/2007/05/28/1883.html

Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
0           0           0           0           0