Presiden Jokowi: Pertemuan Dengan Bupati Bisa Setahun Tiga Kali

 
bagikan berita ke :

Jumat, 23 Januari 2015
Di baca 1253 kali

Pertemuan dimulai dengan mendengarkan laporan Menteri Dalam Negeri yang menyampaikan bahwa agar Presiden Jokowi dapat menampung keluhan, permasalan yang ada di daerah, pada prinsipnya seluruh Bupati siap untuk mendukung kebijakan Pemerintah yang berlaku secara nasional, sebaliknya Pemerintah Pusat juga siap untuk mendengarkan aspirasi permasalahan yang ada di daerah.

Dalam sambutannya, Presiden Jokowi kembali menjelaskan bahwa pertemuan seperti ini tidak hanya dilakukan setahun sekali, bisa dua tahun sekali atau tiga tahun sekali, sebagai  bagian dari upaya konsolidasi organisasi dalam negara besar seperti Indonesia yang memang  sangat diperlukan sekali.

Sebelumnya Presiden Jokowi juga melakukan pertemuan dengan para Bupati/Walikota dari se-Sumatera  yang  dilaksanakan Kamis (22/1) lalu.

Presiden Jokowi juga menyampaikan optimisme harapannya terkait perlunya menyatukan langkah, “Dan, apapun gagasan besar, misi besar, rencana besar, harus didukung bersama, harus digotong bersama sehingga menjadi sebuah persatuan, maka kita harapkan dengan cara-cara itu seluruh kegiatan nanti dari atas sampai bawah Pemerintah Pusat, Pemerintah Provinsi, Kabupaten, Kota, semua seiring dan sejalan”.

Presiden Jokowi juga menyampaikan bahawa dalam sebuah negara kita harus  mengetahui apakah kesejahteraan masyarakat itu betul-betul bisa kita berikan.

Turut hadir pada acara tersebut diantaranya, Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas Andrinof Chaniago, Menteri Dalam Negeri Tjahjo, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaja, Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro, Menteri Pertanian Amran Sulaiman, Sekretaris Kabinet Andi Widjajanto, dan Kepala Staf Kepresidenan  Luhut Panjaitan. (Verbatim-Humas)
Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
0           1           1           0           0