Presiden Menerima Utusan Khusus AS Bidang Sains

 
bagikan berita ke :

Senin, 10 Mei 2010
Di baca 794 kali

"Saya yakin Presiden Obama memiliki niat yang serius dalam menjalin hubungan kerjasama dengan Indonesia, khususnya di bidang sains dan tekhnologi, dengan mengirimkan anda sebagai utusan khusus," kata Presiden SBY saat berbincang dengan para utusan.

Dalam pembicaraan dengan Alberts, Presiden juga menyinggung tentang berbagai tantangan yang dihadapi dunia, seperti perubahan iklim, penyakit, dan ketahanan pangan dan energi (food and energy security).

"Saya berharap kerjasama kita bisa menjadi lebih kuat," ujar SBY. "Dengan bekerjasama dan membagi pengalaman, ilmu pengetahuan, tantangan yang dihadapi dunia bisa kita atasi," Presiden SBY menandaskan.

Bruce Alberts datang didampingi, antara lain, Dubes AS untuk Indonesia Cameron Hume, Staf Kenijakan Ilmu dan Teknologi Gedung Putih Jason Rao, dan Machut Shishak.

Sementara itu, Presiden didampingi Mensesneg Sudi Silalahi, Menlu Marty Natalegawa, Menteri ESDM Darwin Zahedy Saleh, Menhut Zulkifli Hassan, Menkes Endang Rahayu, Mendiknas M. Nuh, Menristek Suharna Surapranata, Ketua Akademi Ilmu Pengetahuan Indonesia (AIPI) Sangkot Marzuki, anggota AIPI Zuhal, Kepala LIPI Umar Anggara Jenie, dan Wakil Kepala LIPI Lukman Hakim. (yun)

 

 

Sumber: 
http://www.presidenri.go.id/index.php/fokus/2010/05/10/5411.html

Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
0           1           0           0           0