Presiden SBY Umumkan Mendag Baru

 
bagikan berita ke :

Jumat, 21 Februari 2014
Di baca 803 kali

Presiden SBY bersama Wakil Presiden Boediono telah melakukan fit and proper test terhadap Sdr. Muhammad Lutfi. Menurut mereka, Sdr. Muhammad Lutfi cakap dan mampu untuk menjadi Menteri Perdagangan menggantikan Sdr Gita Wirjawan.

Presiden SBY dalam keretangganya juga menyampaikan pesan, prioritas, dan agenda utama Menteri Perdagangan yang baru, diminta untuk melakukan hal-hal sebagai berikut:
- Harus aktif berupaya melakukan stabilisasi harga di dalam negeri, terutama terkait adanya hambatan transportasi dan distribusi;
- Harus berusaha sekuat tenaga mengamankan ekspor dan berusaha mendapatkan pasar baru di luar negeri agar ekspor terus bisa ditingkatkan;
- Memelihara kerja sama dalam kerangka G-20 maupun di tingkat ASEAN, Bussines Summit, dan APEC.

Selain itu, Presiden SBY juga memberi perhatian khusus agar Menteri Perdagangan mampu melakukan diplomasi efektif agar Indonesia tidak mengalami perdagangan yang tidak fair, terutama kelapa sawit yang menjadi tulang punggung ekspor.

Dalam harapannya Presiden SBY berpesan "Perdagangan kita tetap menjadi salah satu pilar dalam pertumbuhan ekonomi Indonesia". (Verbatim-Humas)
Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
1           0           0           0           0