Resmikan Pasar Johar, Presiden: Pasar Ramai Tanda Ekonomi Bergerak
Presiden Joko Widodo meresmikan Pasar Johar di Kota Semarang, Provinsi Jawa Tengah, pada Rabu, 5 Januari 2022. Pasar Johar yang diresmikan tersebut terdiri atas Pasar Johar Utara, Pasar Johar Tengah, Pasar Johar Selatan, dan Pasar Kanjengan. Kepala Negara mengatakan bahwa pasar merupakan pusat aktivitas perekonomian rakyat yang sangat penting. Menurutnya, pasar yang ramai menandakan adanya pergerakan ekonomi masyarakat dan akan berimbas kepada sektor produksinya.
Foto: Laily Rachev - BPMI Setpres
Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?