Persatuan Bangsa Palestina Merupakan Hal yang Mendasar

 
bagikan berita ke :

Minggu, 06 Maret 2016
Di baca 1346 kali

Sebagaimana disampaikan dalam siaran pers Tim Komunikasi Presiden, Ari Dwipayana, dalam pertemuan ini, Presiden Jokowi menyampaikan, bahwa sebagai saudara dekat Palestina, merupakan suatu kehormatan bagi Indonesia menjadi tuan rumah KTT LB ke-5 OKI. Terlebih dalam KTT kali ini fokus pembahasannya adalah mengenai Palestina dan Al Quds Al-Sharif.

 

Menurut Presiden Jokowi, KTT ini merupakan bentuk dukungan penuh serta solidaritas Indonesia dan OKI terhadap Palestina. "Saya harap KTT ini mendorong persatuan negara-negara anggota OKI dalam mendukung kemerdekaan Palestina dan menyelesaikan isu Al-Quds Al Sharif,” kata Presiden.

 

Presiden berharap negara-negara  Islam dapat berperan lebih banyak dalam proses perdamaian Palestina-Israel. Dan Indonesia siap untuk berperan dalam proses perdamaian.

 

Dukungan Indonesia atas kemerdekaan Palestina, lanjut Presiden, akan dilaksanakan sesuai kerangka two-state solution dan sejalan dengan berbagai resolusi PBB yang relevan. Indonesia mendukung berbagai terobosan, inisiatif untuk menyelenggarakan konferensi internasional tentang perdamian Palestina. Presiden berharap konferensi OKI di Jakarta kali ini, akan dapat memberikan solusi konkret. Indonesia akan terus berpartisipasi untuk mendukungnya.

 

Dan untuk mendukung hal ini, Presiden menyatakan bahwa persatuan bangsa Palestina merupakan hal yang mendasar. Indonesia akan mendorong semua faksi untuk bersatu guna mewujudkan kemerdekaan Palestina.

 

Peresmian Konsul Kehormatan RI di Ramallah

 

Terkait rencana peresmian Konsul Kehormatan RI di Ramallah pada bulan ini, Presiden Jokowi menyampaikan terima kasih atas persetujuan yang diberikan. Presiden akan mengutus Menlu RI ke Ramallah untuk meresmikan Konsul Kehotmatan tersebut. "Keberadaan Konsul Kehormatan merupakan langkah awal untuk meningkatkan dukungan Indonesia bagi kemerdekaan Palestina serta mendorong penguatan hubungan bilateral," pungkas Presiden. (Humas Kemensetneg)

 

Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
0           0           0           0           0