Presiden Jokowi Terima Wapres Uni Eropa

 
bagikan berita ke :

Jumat, 08 April 2016
Di baca 1216 kali

Jabatan yang diemban Mogherini adalah High Representative of the European Union for Foreign Affairs for Security Policy sekaligus Vice President of the European Commission.

 

Usai pertemuan, Retno mengatakan, bahwa Uni Eropa sebagai salah satu mitra tradisional Indonesia untuk perdagangan, investasi, dan pariwisata. Di sektor perdagangan nilai perdagangan Indonesia-Uni Eropa mencapai USD 26 miliar dan Uni Eropa merupakan mitra ke-4 terbesar.

 

“Di bidang investasi nilai di tahun 2015 sekitar USD 2,26 miliar yang menempatkan Uni Eropa sebagai satu grup investor terbesar ketiga di Indonesia,” ujar Retno.

 

Untuk sektor pariwisata jumlah wisatawan Uni Eropa hampir mencapai satu juta orang. Selain itu, Indonesia dan Uni Eropa juga sepakat untuk meningkatkan peluang yang ada. Presiden dan Mogherini juga membicarakan tentang terorisme dan radikalisme, karena Indonesia dianggap dipandang sebagai salah satu negara yang memiliki keberhasilan dalam menangkal terorisme.

 

“Besok Mogherini akan melakukan kunjungan ke Sentul, dan akan melanjutkan diskusi mengenai masalah deradikalisasi,” tutur Retno.

 

Retno juga mengatakan, bahwa besok, Sabtu, 9 April 2016, Mogherini akan membuka Pameran Pendidikan dari 23 negara Anggota Uni Eropa yang ada di Indonesia. “Saya dan beliau akan membuka ekspo tersebut karena dilihat dari kerjasama di bidang pendidikan, kita juga cukup kuat,” pungkas Retno. (Humas Kemensetneg)

 

 


 

Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
0           0           0           0           0