Presiden Jokowi Tegaskan Indonesia Selalu Bersama Palestina

 
bagikan berita ke :

Rabu, 13 Desember 2017
Di baca 2155 kali

Presiden Joko Widodo menegaskan bahwa dukungan Indonesia terhadap perjuangan Palestina tidak akan surut, bahkan akan meningkat. Hal tersebut disampaikan saat ia berpidato dalam KTT Luar Biasa OKI (Organisasi Kerja Sama Islam) di Istanbul, Rabu 13 Desember 2017.

 

“Indonesia akan menyertai Palestina dalam perjuangannya,” kata Presiden Jokowi, dilansir dari siaran pers Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Bey Machmudin.

 

Menurut Presiden, dukungan tersebut bukan hanya dalam bentuk dukungan politik, namun Indonesia akan terus tingkatkan dukungan peningkatan kapasitas dan dukungan kepada perekonomian Palestina.

 

Dalam hal kebijakan luar negeri, Presiden juga menegaskan posisi Palestina yang berada di jantung politik luar negeri Indonesia.

 

“Dalam setiap helaan napas diplomasi Indonesia, disitu terdapat keberpihakan terhadap Palestina,” ucap Presiden. (Humas Kemensetneg)

 

Kategori :
Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
7           0           0           0           0